Google Translator

English French German Spain Italian Dutch

Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Senin, 28 Maret 2011

Jejaring Sosial dan ...................

Kemunculan situs jejaring sosial ini diawali dari adanya inisiatif untuk menghubungkan orang-orang dari seluruh belahan dunia.
Situs jejaring sosial pertama, yaitu Sixdegrees.com mulai muncul pada tahun 1997. Situs ini memiliki aplikasi untuk membuat profil, menambah teman, dan mengirim pesan.  Tahun 1999 dan 2000, muncul situs sosial lunarstorm, live journal, Cyword yang berfungsi memperluas informasi secara searah. Tahun 2001, muncul Ryze.com yang berperan untuk memperbesar jejaring bisnis.  Tahun 2002, muncul friendster sebagai situs anak muda pertama yang semula disediakan untuk tempat pencarian jodoh. Dalam keanjutannya, friendster ini lebih diminati anak muda untuk saling berkenalan dengan pengguna lain. Tahun 2003, muncul situs sosial interaktif lain menyusul kemunculan friendster, Flick R, You Tube, Myspace. Hingga akhir tahun 2005, friendster dan Myspace merupakan situs jejaring sosial yang paling diminati.
Memasuki tahun 2006, penggunaan friendster dan Myspace mulai tergeser dengan adanya facebook. Facebook dengan tampilan yang lebih modern memungkinkan orang untuk berkenalan dan mengakses informasi seluas-luasnya. Tahun 2009, kemunculan Twitter ternyata menambah jumlah situs sosial bagi anak muda. Twitter menggunakan sistem mengikuti - tidak mengikuti (follow-unfollow), dimana kita dapat melihat status terbaru dari orang yang kita ikuti (follow).
Keberadaan situs jejaring sosial ini memudahkan kita untuk berinteraksi dengan mudah dengan orang-orang dari seluruh belahan dunia dengan biaya yang lebih murah dibandingkan menggunakan telepon. Selain itu, dengan adanya situs jejaring sosial, penyebaran informasi dapat berlangsung secara cepat.
Kemunculan situs jejaring sosial ini menyebabkan interaksi interpersonal secara tatap muka (face-to-face) cenderung menurun. Orang lebih memilih untuk menggunakan situs jejaring sosial karena lebih praktis.. Di lain pihak, kemunculan situs jejaring sosial ini membuat anak muda tidak dapat tidak mengakses internet.. Dalam kadar yang berlebihan, situs jejaring sosial ini secara tidak langsung membawa dampak negatif, seperti kecanduan (addiksi) yang berlebihan dan terganggunya privasi seseorang.
Dengan adanya situs jejaring sosial ini juga banyak membantu masalah pada masyarakat umunya, seperti misalnya untuk mencari teman, mencari jodoh, mencari teman lama, dan sebagainya. Situs jejaring sosial juga banyak membantu aparat penegak hukum untuk menyelidiki kasus-kasusnya, atau banyak juga digunakan oleh perusahaan untuk melihat latar belakang karyawannya dan yang sedang menjadi tren saat ini adalah untuk mengumpulkan massa dalam mengadakan demo. Dari situs jejaring sosial juga tidak menutup kemungkinan untuk melakukan perdagangan, seperti banyak yang telah kita ketahui saat ini, berbagai pedagang menawarkan barangnya via situs jejaring sosial, serta berbagai macam yang bisa dilakukan dengan situs jejaring sosial, anda juga bisa masuk ke dalam hotel prodeo jika menyalah gunakannya. Kemajuan teknologi yang semakin baik ini memberikan keuntungan di berbagai kalangan, tidak heran jika keberadaannya pun juga kadang merugikan beberapa kalangan, seperti misalnya telpon rumah, kapan terakhir kali anda menggunakannya?
Saya sendiri juga telah mengalami banyak hal dengan situs jejaring sosial, dari kabar baik hingga kabar yang sangat buruk pernah saya dapatkan dari sana. Seperti contoh misalnya, saya memiliki sebuah akun si situs yang sudah sangat terkenal keberadaannya, bloger. Dari sana saya mendapatkan beberapa teman, dan juga mendapatkan sahabat yang saat ini menjadi tempat saya menceritakan segala permasalahan yang saya hadapi. Berawal dari blog, kemudian lanjut ke facebook. Ya, itulah kami, seseorang yang tidak mengenal satu sama lain, tetapi dengan adanya situs jejaring sosial ini kita menjadi lebih mengenal satu sama lain, memahami dan saling mengerti individu masing-masing walaupun kita tidak pernah bertemu. Aneh memang, sahabat yang tidak pernah bertemu, tetapi seperti sudah sangat dekat dan sudah sangat mengerti, bukan kami tidak ingin bertemu dan bertatapan muka secara langsung, tetapi kami memang lebih memilih untuk tidak bertemu secara disengaja.  Banyak hal yang bisa kita ceritakan bersama, dari hal yang mulai sangat sederhana, sampai kepada titik yang sangat membingungkan seperti bagaimana caranya membangun saluran air yang baik yang ada di negara luar seperti Jepang, atau bagaimana cara membangun jembatan. Tapi itulah kami, menghabiskan waktu berjam-jam di depan komputer untuk saling bercerita,bertukar pikiran, membahas sesuatu biasa saja yang kemudian menjadi sangat luar biasa, saling memberi semangat, dan banyak hal lain lagi yang sering kita lakukan bersama. Inilah kita, manusia yang saling mengenal karena situs jejaring sosial.
 
happy birthday langstrump :-)